Kelas2: Karya tiga dimesi bahan alam

Apakah teman-teman tahu, bahan alam adalah semua bahan yang berasal dari alam dan sering digunakan manusia untuk membuat kerajinan. Ada beberapa jenis bahan alam yang dapat kita manfaatkan baik dari hewan maupun tumbuhan serta lingkungan sekitar. Jenis-jenis bahan alam diantaranya bambu, batu, kulit, dan tanah liat. Pilihan saat ini akan membuat hiasan dengan tanah liat. Tanah liat dapat dibuat menjadi 3 dimensi seperti gerabah, keramik, dan juga patung.

Kegiatan menggunakan tanah liat diberikan dalam mata pelajaran SBdP yaitu mengenalkan kepada siswa untuk membuat prakarya. Sebelumnya Guru mengenalkan kepada siswa mengenai bahan alam yang dapat digunakan untuk membuat karya seni 3 dimensi, lalu menjelaskan alat dan bahan yang dibutuhkan serta langkah-langkah membuat karya 3 dimensi. Guru memperagakan bagaimana cara membentuk melalui media TV kemudian membagikan plastik dan tanah liat. Siswa menyiapkan alat dan bahan air, cat akrilik, dan plastik. Setelah semua alat dan bahan sudah siap, siswa dapat mulai mempraktikan kemampuannya untuk membuat karya 3 dimensi dari tanah liat.

Siswa perlu menyiapkan plastik sebagai wadah tanah liat agar tidak mengotori meja, tanah liat di beri sedikit air dan diremas-remas agar tercampur dengan baik serta membentuk tanah liat dilakukan sesuai ide kreatif siswa, tanah liat lebih mudah dibentuk. Setelah jadi, keringkan tanah liat di bawah sinar matahari atau di tempat terbuka. Kreasi tanah liat yang sudah kering dapat diberi warna sesuai keinginan siswa menggunakan cat akrilik.

Kecerdasan :  Visual/Spasial, Kinestetik, Kreativitas, Natural, Intrapersonal